Rabu, 18 April 2012

ISI Yogyakarta Program Study Fotografi

Program studi Fotografi adalah bagian dari Fakultas Seni Media Rekam, Institut Seni Indonesia Yogyakarta, yang mempelajari dan mengabadikan bentuk-bentuk serta peristiwa-peristiwa, baik  alami maupun buatan, dalam rangka menciptakan bentuk karya seni fotografi yang indah dan mempunyai nilai serta makna yang sesuai dengan nilai budaya dan kepribadian nasional.
Profil lulusan program studi Fotografi memiliki kompetensi dalam bidang keahlian: fotografi ekspresi (fotografi yang menekankan aspek seni, kreativitas, dan inovasi yang berorientasi pada ekspresi pribadi penciptanya), fotografi komersial (fotografi yang mengarah pada aplikasi kreativitas dan inovasi dalam wujud pelayanan jasa fotografi secara profesional di dunia kerja, baik secara mandiri maupun di dalam tim), fotografi jurnalistik (fotografi yang menitikberatkan kreativitas dan inovasi di bidang foto jurnalistik yang profesional, beretika, dan menjunjung tinggi profesi).
Program Studi Fotografi memiliki mata kuliah Kerja Profesi yang berbasis pada pengetahuan dan pengalaman di lapangan. Mata kuliah ini memberi kesempatan kepada mahasiswa untuk mengimplementasikan kemampuan secara langsung di dunia kerja dalam rangka meningkatkan kreativitas dan memperkaya pengalaman profesional bidang keahlian serta memperkuat jejaring dengan stakeholder.

Foto bersama Ruben - Fotografi dalam Air
Program Studi Fotografi memproyeksikan profil lulusan yang profesional, menguasai teori, ilmu pengetahuan, teknologi, dan teknik fotografi sehingga terampil dalam proses penciptaan dan pengkajian karya seni fotografi. Diharapkan lulusan  mampu bersaing di dunia kerja dan memiliki kompetensi di bidang fotografi sebagai jawaban atas ketatnya persaingan lapangan pekerjaan saat ini.
Jangan ragu berinteraksi dengan kami di:
Fotogafi ISI Yogyakarta in Facebook
http://www.facebook.com/FOTOISIJOGJA

Suasana Pendidikan


Gedung Fotografi
Program studi Fotografi memiliki suasana akademik yang kondusif, nyaman, dan difasilitasi berbagai sarana yang memadai sehingga mendukung peningkatan hasil proses studi. Bersamaan dengan itu, proses interaksi yang terjalin antara tenaga pengajar dan mahasiswa turut membangun suasana akademik yang sesuai dengan harapan.

Sarana


Studio praktik Fotogafi
Studio fotografi dilengkapi dengan peralatan-peralatan berkualitas yang mengacu pada standar profesional dan tuntutan perkembangan kebutuhan terkini. Tersedia sarana, seperti kamera large format (Sinar F2), kamera medium format (Mamiya RZ, Mamiya 645 AFD II, Fuji GX680), studio foto in door, studio alam, kamar gelap (darkroom), studio cetak foto digital (Large Format Printer), dan studio editing foto digital.

Proses Belajar Mengajar

Proses belajar mengajar diselenggarakan melalui kelas teori dan praktik yang dilakukan secara sinergis dan kontinu. Metode pembelajaran klasikal, praktikum, diskusi, seminar, workshop, studi banding, dan Kerja Profesi akan meningkatkan motivasi mahasiswa dalam meningkatkan kompetensinya.

Profil Ringkas

Fotografi sebagai ilmu terapan merupakan media pengungkapan berbagai fenomena secara visual dalam rangka memenuhi berbagai kepentingan manusia. Sejalan dengan itu, hadirnya fotografi dalam peradaban manusia telah membentuk sebuah wacana visual yang khas dan memiliki seperangkat konsep serta alur tersendiri. Wacana fotografi akhirnya berkembang pesat dan bermanfaat secara luas untuk mengembangkan kemajuan bidang-bidang yang terkait.

Studio Fotografi
Mengingat peran dan tuntutan kemajuan ilmu pengetahuan di berbagai bidang, serta tuntutan kebutuhan masyarakat akan fotografi, Jurusan Fotografi menanggapi dengan meningkatkan kualitas pendidikannya. Peningkatan tersebut dilandasi semangat mengembangkan kreativitas dan inovasi dalam berkarya melalui kurikulum yang sesuai dan selaras dengan perkembangan zaman. Di era otonomi perguruan tinggi, pengembangan kurikulum baru telah dilakukan berdasarkan pendekatan kompetensi Program Studi Fotografi dengan mengacu Surat Keputusan Mendiknas No.: 232/U/2001 tentang Pedoman Penyusunan Kurikulum Pendidikan Tinggi dan Penilaian Hasil Belajar serta Keputusan Mendiknas No.: 045/U/2002 tentang Kurikulum Inti Pendidikan Tinggi.
Sebagai hasilnya, program studi Fotografi telah memiliki alumni yang tersebar di seluruh penjuru tanah air pada berbagai bidang profesi, baik sebagai pengajar maupun profesional. Hal tersebut membuktikan bahwa fotografi memiliki andil dalam proses pembangunan bangsa dalam bidang kesenian.

Visi

Jurusan/Program Studi Fotografi merupakan lembaga pendidikan yang menghasilkan sarjana seni, profesional di bidang fotografi yang berbasis ilmu pengetahuan, estetika dan teknologi untuk memperkuat jati diri bangsa dalam era globalisasi

Misi

Menghasilkan lulusan di bidang fotografi yang berwawasan budaya, bersikap kreatif, ilmiah, bermoral serta bertanggung jawab dalam penciptaan, pengkajian dan pengembangan eksistensi seni

Tujuan

Meluluskan sarjana seni dibidang fotografi yang memiliki kreativitas, inovatif, tanggap terhadap tuntunan masyarakat, memiliki jiwa kewirausahaan dan profesionalisme yang mampu menjawab kebutuhan masyarakat akan sumber daya manusia yang berkualitas serta merespons perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi di bidang fotografi
Program Studi Fotografi untuk mencapai tujuan: melaksanakan Tri Dharma Perguruan Tinggi, menjawab kebutuhan masyarakat akan sumber daya manusia yang berkualitas dalam bidang fotografi, merespons perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi.

kegiatan lomba foto di kampus

Strategi

Untuk mewujudkan tujuan, Program Studi Fotografi  menerapkan strategi sebagai berikut: 1) menyelenggarakan pendidikan di bidang fotografi yang berbasis ilmu pengetahuan, teknologi, seni, dan  teknis fotografi yang selalu berkembang seiring dengan perubahan teknologi peralatannya;
dengan sistem pembelajaran yang berimbang antara teori dan praktik
  1. melaksanakan penelitian dan pengabdian  kepada  masyarakat di bidang fotografi;
  2. mengarahkan konsentrasi peserta didik pada kemampuan  pengkajian dan kemampuan penciptaan seni di bidang fotografi;
  3. meningkatkan mutu sistem pendidikan, penyelenggaraan pendidikan, dan kualitas lulusan;
  4. menciptakan kerja sama dengan lembaga swasta dan lembaga  pemerintah  yang memiliki bidang kerja fotografi.

Studi lapangan Jakarta Bandung 2011

Tidak ada komentar:

Posting Komentar